KIMPRAGAAN.COM, PRAGAAN – Giliran berkunjung di stand pameran Pragaan di lokasi pameran desa wisata Se-Kabupaten Sumenep, Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo berkenan duduk manis, tampak betah dan berkenan mencicipi es degan khas buatan Pragaan, Kamis (27/06/2024).
Di stand, Bupati Achmad Fauzi berbincang santai dengan para petugas pameran yang kebetulan dijaga Bu Inniwati pegawai kantor kecamatan Pragaan asal desa Kaduara Timur yang tahu persis potensi wisata air belerang kebanggan Pragaan tersebut.
Bupati menanyakan mitos buang celana dalam untuk sembuhkan penyakit gatal gatal, serta keaslian bau air belerang yang menyengat sampai ke jalan raya, banyak sedikitnya pengunjung serta keunikan wisata yang diberi nama Misgilome ini.
“Potensi wisata yang baik, lanjutkan dan terus rawat,” ucap Bupati Sumenep saat berdialog dengan petugas.
Gelaran pameran desa wisata Kabupaten Sumenep ini merupakan festival bertajuk “Let’s Grow Up Your Village by Pentahelix”. Kegiatan direncanakan dilaksanakan selama 3 hari berturut-turut, mulai 27-29 Juni 2024, berlokasi di Alun-alun Taman Adhipura Kota Sumenep.
Camat Pragaan Indra Hernawan mengatakan bahwa melalui kegiatan desa wisata ini Bupati menginginkan setiap pemangku kepentingan berkontribusi sesuai dengan perannya masing-masing, sehingga pembangunan Desa Wisata di Kabupaten Sumenep dapat berjalan sesuai keinginan.
“Pragaan bagian dari Sumenep, posisi wisata Misgilome Pragaan strategis, di pintu masuk Sumenep. Begitupun masih banyak potensi wisata lainnya, seperti wisata religi di Aeng Panas dan sekitarnya. Saya harap makin banyak yang berkunjung ke wisata Pragaan.” Jelasnya.