Kecamatanpragaan.com, Pragaan – Kecamatan Pragaan pagi ini Senin (18/11/2024) kembali melaksanakan kegiatan rutin apel gabungan melibatkan ASN dan non ASN kantor kecamatan Pragaan dan instansi lainnya.
Kegiatan apel diharapkan membentuk dan meningkatkan sikap disiplin dan menjaga tali silaturahmi antar pegawai baik para pejabat, staf baik PNS dan Non PNS di lingkungan kantor kecamatan Pragaan.
Pemimpinan apel gabungan dari Puskesmas Pragaan Bapak Na’im meminta yang hadir untuk semakin menjaga kesehatan dan meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat, karena memasuki musim hujan banyak penyakitan yang datang seperti demam berdarah maupun diare.
“Jaga kesehatan kita, musim hujan banyak penyakit demam berdarah dan diare. Juga jangan minum air mentah, pastikan dimasak,” ungkapnya.
Sementara itu, Camat Pragaan Indra Hernawan Camat Pragaan mengatakan bahwa apel gabungan dapat menjadi sarana untuk meningkatkan disiplin dan kualitas diri, serta memberikan yang terbaik bagi masyarakat dalam pelayanan.
“Kita harus memberikan yang terbaik dalam pelayanan kepada masyarakat,” jelasnya.
Menurutnya, apel gabungan adalah eksistensi kekompakan kita dalam melaksanakan kerja pelayanan kepada masyarakat.
“Kita harus menjadi motor penggerak pelayanan publik dan birokrasi di lingkungan kecamatan Pragaan.” Tuturnya. (Zbr)