Camat Pragaan Terima Mahasiswa KKN INSTIKA

oleh -5 Dilihat
KIMKARYAMAKMUR.COM, Pragaan – Hari ini Senin (25/07/2022) Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN Integratif Instika Guluk Guluk Sumenep Muhammad Afnan, M.Pd.I. menyerahkan mahasiswa KKN Instika Guluk-Guluk Sumenep kepada Camat Pragaan di pendopo kecamatan Pragaan.
Beliau sampaikan terima kasih kepada Camat Pragaan yang telah berkenan menerima mahasiswi KKN Integratif Instika di Pragaan. Disebutnya bahwa KKN Integratif merupakan KKN yang tidak hanya berorientasi pada misi pengabdian tetap mahasiswa/i juga akan melakukan penelitian riset di desa. 
“Mahasiswa KKN nantinya tidak hanya sekedar pengabdian tapi juga riset. Kami sudah melakukan survei terlebih dahulu ke desa sasaran sebagai bahan penyusunan proposal. Pengabdian dan riset itulah yang kita sebut kemudian dengan KKN Integratif,” ujarnya dalam sambutan.
KKN Instika berjumlah 611 peserta dari 4 fakultas dan banyak prodi. Dibagi dalam 69 kelompok putera dan Puteri. Desa sasaran menyangkuta kecamatan Ganding, Guluk Guluk dan Lenteng. 
Dijelaskan bahwa antara mahasiswa dan mahasiswi tidak disatukan dalam satu posko melainkan dipisah tempat dan poskonya. 
“Ini ciri khas Annuqayah, ada pemisahan kelompok putera dan Puteri KKN. Terpisah tempat dengan jarak yang amat jauh. Termasuk kuliahnya juga dipisah putera dan Puteri,” jelasnya. 
Di Pragaan sendiri ada 41 kelompok Puteri. Yang dipusatkan di 4 desa yaitu desa Sentol, Pakamban Laok dan Pakamban Daya, serta Karduluk. 
Beliau berharap KKN Integratif tahun ini memiliki manfaat besar bukan hanya bagi mahasiswi Instika tapi juga kepada warga Pragaan khususnya bagi warga di obyek desa sasaran KKN. Nantinya hasil riset mahasiswa KKN selain diberikan kepada Instik Annuqayah juga akan disampaikan kepada kantor kecamatan Pragaan dan desa yang menjadi obyek sasaran KKN sebagai bahan pertimbangan dalam pengambilan kebijakan.
“Saya mohon bimbingan kepada Camat pragaan, Kepala Desa dan tokoh. Mohon saran, mohon mahasiswi kami dibantu, disupport, diarahkan. Terlebih juga di Kecamatan Pragaan ada banyak alumni Instika. Saya menyerahkan mahasiswi KKN ke Kecamatan Pragaan. Mohon diakui sebagai warga Pragaan sementara sampai KKN selesai,” tuturnya.
Sementara itu, Camat Pragaan Heru Cahyono, S.STP. menyambut baik penyerahan tersebut dan mengucapkan selamat datang kepada adik adik mahasiswi KKN Instika di Kecamatan Pragaan. 
“Saya menyambut baik para mahasiswi untuk melakukan KKN di Kecamatan Pragaan. Semoga kerasan dan banyak menggali informasi untuk bahan risert dan pengabdian,” jelasnya.
Beliau juga menyambut positif pemisahan KKN mahasiswa dan mahasiswi di tempat yang terpisah, ini positif. Karena acapkali KKN menjadi pintu masuk pertemanan yang tidak sehat antar lawan jenis. 
Beliau berharap agar ilmu yang diperoleh di bangku kampus dapat dimanfaatkan dalam kehidupan masyarakat menjadi agent of change. Beliau juga mengingatkan bahwa kondisi masyarakat akar rumput terkadang berbeda satu daerah dengan daerah lain. 
“Dimana adik adik berada akan mengalami perbedaan sosial politik dan budaya. Disitulah diperlukan kreasi, sepanjang tidak melenceng dari keilmuan kita,” ucapnya. (Zbr/Hb).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.