Pemdes Aeng Panas Sebut Aeng Panas Terkenal Karna Ada Radio Permata FM

oleh -9 Dilihat

KIMKARYAMAKMUR.COM, Aeng Panas – Radio merupakan corong atau sarana menyampaikan informasi paling murah kepada msyarakat, baik informasi keberhasilan pembangunan desa, maupun sebagai alat komunikasi interaktif dalam meyampaikan aspirasi maupun sosialisasi program-program pembangunan. 

Begitupun juga dengan keberadaan radio Permata FM, sebagai radio yang berumur 18 tahun pada hari ini Jumat (25/02/200/22) Permata FM diakui terus memberikan warna untuk gerak maju pembangunan desa. Permata FM juga diakui selalu eksis mengedukasi kesadaran bervaksin bagi warga masyarakat disaat pandemi. Bahkan Pemerintah Desa Aeng Panas menyebut keberadaan radio menjadi pintu masuk dikenalnya nama Aeng Panas ke daerah luar.

“Orang mengenal Aeng Panas karena keterkenalan radio Permata FM. Orang mengenal gerak pembangunan desa karena disiarkan radio Permata Fm dan website KIM Karya Makmur,” ujar Muhammad Hefni Perangkat Desa Aeng Panas yang mewakili Kepala Desa dalam sambutan pada Syukuran Ulang Tahun ke-18 Radio Permata FM hari ini Jumat (25/02/2022).

Sebab berfungsi sebagai corong informasi itulah, katanya, maka sudah selayaknya Pemerintah Desa memperhatikan keberadaan radio Permata FM dengan memberikan dukungan anggaran. Meski beliau cukup sedih karena di masa Covid-19 banyak program APBDes tahun ini sudah terploting berdasarkan peraturan diatasnya untuk anggaran penanganan Covid-19.

“Tapi desa selalu punya cara untuk mendukung keberadaan radio. Karena sadar bahwa wajah desa tergantung medianya,” jelasnya.

Dengan keterbatasan fasilitas yang dimiliki, dia tetap berharap agar radio KIM Karya Makmur “Permata FM” tetap eksis menjalankan usahanya memberikan pencerdasan kepada masyarakat dengan program yang terus up to date.

“Selamat Ulang Tahun Ke-18 Permata FM, semoga tetap jaya di udara dan di darat menjadi corong informasi pemerintah dan warga masyarakat.” Katanya seraya memberi selamat dan mengakhiri sambutan. (Zbr/Hb).

Inovasi Kecamatan Pragaan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.