LAZISNU Pragaan Gandeng Ansor Banser dan TNI Pragaan Bedah Rumah Warga Tidak Layak Huni

oleh -9 Dilihat
Bedah Rumah LAZISNU Pragaan (Dok. KIM-KMAP)

Jaddung – Sebagai bentuk kepedulian Nahdlatul Ulama (NU) terhadap kondisi sosial masyarakat di Kecamatan Pragaan, Lembaga Zakat Infaq dan Shodaqoh Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Pragaan menggandeng Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Pragaan, Satuan Kordinasi Rayon (Satkoryon) Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Pragaan dan Tentara Nasional Indonesia (TNI) Komando Rayon Militer (Koramil) Pragaan melakukan aksi sosial dengan membedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik Warga NU.

Aksi sosial bedah rumah yang dilaksanakan oleh LAZISNU Pragaan kali ini rumah milik Kiai Sahawi warga Desa Jaddung Kecamatan Pragaan yang di dalamnya dihuni satu dhuafa lansia dan dua anak yatim, Sabtu (08/08/2020).

“LAZISNU Pragaan ingin membantu membenahi ekonomi dengan merenovasi rumah warga masyarakat yang tidak layak huni agar memadai dan dapat ditempati dengan layak untuk keluarganya sehingga kehidupan mereka bisa lebih baik,” kata Ketua LAZISNU Pragaan, K. Muhris Bahrun.

Sementara itu K. Subairi Karim, S. Ag Selaku Pembina LAZISNU Pragaan menjelaskan bahwa bedah rumah adalah bentuk aksi nyata peran NU dalam kehidupan sosial.

“Bedah rumah adalah wujud reil nyata peran NU pada warga dalam konteks sosial. Karena NU sejatinya tidak hanya jamiyah diniyah hanya ngurusi amaliyah warga tapi juga jamiyah ijtimaiyah dengan peran sosial yang nyata”, tegasnya.

Menurutnya Bedah rumah ini digagas NU dengan menggerakkan sumbangan warga dan partisipasi warga sekitar. “kita menyebutnya gerakan semen untuk bedah rumah dhuafa”, imbuhnya.

Wakil Ketua MWC NU Pragaan ini menambahkan bahwa bedah rumah tidak hanya di Jaddung saja, tapi akan melebar ke Ranting lain dengan konsep stimulasi.

Inovasi Kecamatan Pragaan

“Posisi LAZISNU hanya mendorong gerakan warga bergotong royong, LAZISNU mendorong juga membantu. Dari mana dananya? Dari koin peduli umat, sumbangan warga, dan sumbangan kerabat obyek bedah rumah”, tambahnya.

Sedangkan Imam Ghazali, S.Pd.I selaku ketua PAC GP Ansor Pragaan mengaku sangat senang bisa berpartisipasi pada kegiatan tersebut karna berkat bedah rumah bisa bersentuhan langsung dengan masyarakat dengan adanya gotong-royong antar warga.

” saya sangat bergembira sekali karna kegiatan semacam ini merangsang kita untuk tetap terus hidup bergotong-royong antar masyarakat yang mana tradisi tersebut sudah hampir punah di tengah-tengah masyarakat kita”, ungkapnya.

Personil TNI Pragaan yang ikut berpartisipasi pada kegiatan tersebut diantaranya Adi Sujarwadi, Rudi.M dan Agus MY Dari unsur Ansor Imam Ghazali, Hidayaturrahim dan Badrul Subakih sedangkan Dari unsur Banser K. Kurdi Muarif, Abd. Hayyi dan Syamsul Arifin.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. (Badrul/KIM-KMAP).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.