Jelang Lebaran Idul Fitri, BLT Kemiskinan Ekstrem Desa Sentol Laok Disalurkan

oleh -12 Dilihat
KIMKARYAMAKMUR.COM, Sentol Laok – Jelang hari raya Idul Fitri 1444 H. Pemerintah Desa Sentol Laok kecamatan Pragaan memberikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Kemiskinan Ekstrem untuk periode Triwulan II (kedua) bulan April, Mei dan Juni 2023.
Jumlah yang diberikan sebanyak Rp. 900.000 untuk tiga bulan April, Mei dan Juni 2023. Adapun jumlah penerima sebanyak 26 orang.
Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Pragaan, Danramil Pragaan, Kapolsek Prenduan, Kepala Desa dan Perangkat Desa serta KPM (Keluarga Penerima Manfaat) BLT Kemiskinan Ekstrem. 
Camat Pragaan yang diwakili Ach. Subairi Karim mengatakan bahwa bantuan ini agar dibelanjakan untuk maksud pemerintah yaitu guna memenuhi kebutuhan dasar masyarakat.
“Mensyukuri nikmat itu membelanjakan uang sesuai peruntukan pemberi bantuan, seperti dibelikan beras dan kebutuhan dasar lainnya,” ungkapnya, Kamis (13/04/2023.
Beliau juga sampaikan agar uang disimpan untuk kebutuhan mendasar setidaknya dalam waktu tiga bulan sampai mendapat bantuan tahapan berikutnya. Serta bisa digunakan untuk kebutuhan dasar jelang hari raya Idul Fitri 1444 H.
“Jelang hari raya, saat orang lain bahagia memasuki hari raya, warga miskin juga harus berbahagia karena terpenuhi kebutuhan dasarnya terutama makan.” Ungkapnya. (Zbr/Hb).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.