Bupati Sumenep Achmad Fauzi Ajak ASN Bersyukur Bertemu Ramadhan

oleh -14 Dilihat
KIMKARYAMAKMUR.COM, Sumenep – Dalam rangka meningkatkan keimanan, ketaqwaan dan amal bakti kepada Allah SWT. di bulan suci ramadhan 1444 H/223 M, hari ini Jumat (24/03/2023) Pemerintah Kabupaten Sumenep melaksanakan kegiatan Pengajian Ramadhan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), instansi vertikal, BUMN/BUMD, TNI dan Polri di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep. 
Kegiatan dilaksanakan di masjid Sumekar Sumenep. Peserta pengajian adalah ASN di lingkungan instansi pemerintahan, masing masing instansi menghadirkan staf sebanyak 10 orang. 
Bupati Sumenep Achmad Fauzi, SH. MH. dalam sambutannya mengajak bersyukur bisa sampai kembali di bulan ramadhan tahun ini dalam keadaan sehat wal’afiat.
“Alhamdulillah ada waktu untuk memperkuat keimanan kita, karena didalam ramadhan ada waktu yang istimewa,” ujarnya dalam sambutan.
Beliau katakan bahwa ramadhan untuk mencapai ketaqwaan, hal mana ketaqwaan itu menjadi bagian penting untuk mendekatkan diri pada Allah dan meningkatkan kualitas kerja.
“Semoga kita diberikan kemenangan nantinya. Karena ini ramadhan maka kita harus hati hati menjaga lisan, mata, dan makanan yang kita makan setiap hari, sehingga kita bisa beribadah sepanjang Ramdhan,” jelasnya.
Politisi PDI Perjuangan ini juga mengajak ASN menjaga gaya makan yang baik, jangan  berlebihan, yaitu dengan tetap menjaga 4 sehat 5 sempurna, sehingga sehat dan terus semangat bekerja. Jangan sampai lemas sebab perlu penyesuaian dihari hari awal.
Achmad Fauzi juga berharap ASN meningkatkan ibadah, semangat kerja harus terus dikuatkan karena kerja juga ibadah. 
“Selama niat kita terus mengabdi pada warga sumenep maka itu sejatinya adalah ibadah,” ungkapnya.
Beliau juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh ASN yang hadir hari ini, termasuk kepada pembicara yang hadir.
“Semoga apa yang disampaikan beliau nanti bisa kita ambil manfaatnya untuk meningkatkan ibadah dan kerja kita.” Tuturnya. (Zbr/Hb).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.