Pemdes Jaddung Sediakan 470 Beras untuk Warga yang Bervaksin

oleh -6 Dilihat

KIMKARYAMAKMUR.COM, Jaddung – Masih adanya warga yang ragu ikut vaksinasi Covid-19 mendorong Pemerintah Desa Jaddung Kecamatan Pragaan mencari cara kreatif untuk menarik minat warga. Ditemukanlah strategi jitu memberikan hadiah sembako beras ukuran 5 kg. bagi setiap warga yang datang.

Benar saja, strategi itu berjalan sukses, sejak pagi ratusan warga berjubel mendatangi balai tempat vaksinasi. Bahkan warga yang datang bukan hanya dari desa Jaddung, tapi juga dari desa sekitar, Prenduan, Pragaan Laok dan desa lainnya. Petugas kewalahan, sehingga disupport petugas kesehatan dari Poli Klinik Polres Sumenep.

“Beras yang kami sediakan 350 zak. Karena membludak saya tambah 50. Eh..Kurang lagi, saya tambah 70 lagi. Ini hanya dorongan saja, mengingat vaksinasi kunci pertahanan interaksi warga dari serangan virus,” ujar Kusnadi Kades Jaddung.

Menurutnya strategi memancing warga bervaksin dengan hadiah bukan barang asing. Ini sudah dilakukan berbagai negara di dunia. Di Thailand pemerintah menggelar doorprize berhadiah sapi ternak untuk mereka yang mau disuntik vaksin Covid-19. Bahkan di Hong Kong, varian hadiah doorprize justru lebih beragam.

“Di sana, pemerintah setempat menawarkan hadiah voucher belanja, tiket penerbangan, dan apartemen sebagai hadiah utama,” tambahnya lagi.

Kreatifitas Kades Jaddung ini dikomentari positif oleh Camat Pragaan Darus Salam, S.Sos. Kp. M.Si.

“Kades Jaddung kreatif berkreasi memancing warganya. Dengan begitu kekebalan kelompok akan terbentuk sehingga desanya aman Covid-19”, ujarnya mengapresiasi kerja cerdas Kades.

Di Rusia, katanya, warga yang vaksin malah berkesempatan mendapat  prize draw mobil senilai 1 juta Rubel Rusia atau senilai Rp197 juta. Jaddung meniru dan luar biasa”, ujarnya lagi.

Inovasi Kecamatan Pragaan

Bagi desa yang cakupan vaksinasinya kurang, maka apa yang dilakukan Desa Jaddung bisa dicontoh sehingga kekebalan komunal warga seiring pelonggaran PPKM semakin nyata. (Zbr/@wi).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.