Pertahankan Adat dan Budaya, Pemdes Kaduara Timur Gelar Rokat Desa

oleh -12 Dilihat
Pemdes Kaduara Timur Santuni Anak Yatim pada kegiatan Rokat Desa (Dok.KIM-KMAP)

KIMKARYAMAKMUR.COM, Kaduara Timur – Dalam rangka mempertahankan adat dan budaya desa serta tasyakuran atas segala karunia Allah SWT, Pemerintah Desa (Pemdes) bersama warga masyarakat Desa Kaduara Timur mengadakan acara Rokat Dhisa yang dikemas dengan ragam kegiatan. 

Kegiatan Rokat Dhisa ini diawali dengan arak-arakan keliling Desa Kaduara Timur, dilanjutkan dengan pembacaan doa rokat, pembacaan tembang macopat, istighasah, Pemberian Makanan Tambahan (PMT) dan Santunan Anak Yatim dan di akhiri dengan Pengajian Umum yang disampaikan KH. Musleh Adnan, S.Ag, Pengasuh Pondok Pesantren Nahdlatut Ta’miliyah, Karang Anyar Plakpak Pegantenan Pamekasan. 

Acara yang digelar mulai Sabtu (28/08/2021) hingga Minggu (29/08/2021) ini menjadi sarana untuk memanjatkan doa agar tahun berikutnya masyarakat Desa Kaduara Timur diberikan keselamatan, keberkahan rejeki dan dijauhkan dari segala macam penyakit terutama wabah Covid-19. 

Prayitno, Kepala Desa Kaduara Timur mengatakan acara ini digelar selain untuk melestarikan tradisi leluhur juga dapat menjadi ajang memupuk silaturahmi, kebersamaan dan kekompakan di lingkungan masyarakat Desa Kaduara Timur. 

“Sebagai Bangsa yang besar, hendaknya kita tetap menjaga dan melestarikan tradisi para pendahulu sebagai nilai luhur budaya Bangsa,” ungkapnya minggu (29/08/2021). 

Ia juga mengatakan, kegiatan ini sebagai ikhtiar memohon keselamatan serta sebagai ungkapan rasa syukur atas semua nikmat yang telah dikaruniakan Allah SWT, khususnya kepada warga Desa Kaduara Timur. 

“Rokat Dhisa ini merupakan agenda yang insha Allah akan rutin dilaksanakan setiap tahun. Pada tahun ini kita laksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” pungkasnya. (@wi/Hb).

Inovasi Kecamatan Pragaan


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.