IKA Annusyur Jadikan 10 Muharram Sebagai Momentum Pengetuk Hati

oleh -9 Dilihat
Santunan Anak Yatim oleh IKA Annusyur (Dok.KIM-KMAP)

KIMKARYAMAKMUR.COM, Aeng Panas – Tanggal 10 Muharram 1442 H menjadi momentum bagi organisasi Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Annusyur untuk menggerakkan hati membagikan rezeki kepada saudaranya yang yatim, Sabtu (29/08/2020.

kegiatan yang sudah berjalan rutin selama dua tahun ini bertempat di halaman Lembaga Pondok Pesantren (LPP) Annusyur yang beralamat di dusun Cecek Desa Aeng Panas Kecamatan Pragaan Kabupaten Sumenep yang dihadiri oleh semua pengurus yayasan, alumni dan siswa LPP Annusyur.

“Harapan besar dari kegiatan ini adalah bagaimana kita bisa mengetuk hati untuk selalu berbuat baik kepada sesama, terutama kepada saudara kita yang kehilangan orang tuanya, karena tanpa disadari harta yang paling berharga adalah keluarga” Ungkap Muhammad Habibullah selaku ketua IKA Annusyur dalam sambutannya.

Dia juga menyampaikan kalimat terima kasih kepada para donatur yang sudah menyisihkan rezekinya untuk berbagi kepada saudara yatim di lingkungan LPP. Annusyur.

“Mewakili alumni, kami berterimakasih yang sedalam-dalamnya kepada semua pengurus yayasan, para asatidz, santri, donatur, dan sahabat-sahabat KKN dari Instika yang juga bahu membahu membantu terlaksananya kegiatan ini,” imbuhnya.

Kalimat serupa juga disampaikan oleh Ketua Yayasan Annusyur, KH Ma’mon Amar, dia bahkan meyakinkan semua yang hadir bahwa berbuat baik di tanggal 10 Muharram itu keutamaannya sangat besar.

“Bukan hanya menyantuni anak yatim, tapi menggembirakan orang lain pada tanggal 10 Muharram keutamaan nya luar biasa, dia akan dilapangkan rezekinya sepuluh kali lipat selama setahun oleh Allah SWT, termasuk menggembirakan istrinya sendiri” Tuturnya dalam sambutan.

Inovasi Kecamatan Pragaan

Diapun menambahkan pada donatur yang terdiri dari asatidz, alumni, masyarakat, KKN DR Instika, dan semua santri agar percaya pada kekuatan Allah dalam mengatur rezeki.

“Jangan pernah khawatir rezeki anda akan habis karena mendonasikannya untuk anak yatim, kita sekarang bicara tentang kekuasaan Allah, yang ghaib dan tak bisa dijangkau oleh akal” Imbuhnya.

Selain santunan yatim, momentum 10 Muharram yang dimulai dari jam 8.00 WIB ini juga diisi istighosah yang dipimpin oleh K. Ridha’i Rija’, sambutan dari ketua yayasan dan ketua IKA Annusyur, sedangkan pembuka dan penutup dipimpin langsung oleh pengasuh LPP Annusyur, KH. Abd Hayyi Syafi’ie. (Hb/Bdr).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.